Type to search

Share

Beberapa orang memiliki kebutuhan yang berbeda dalam belajar ilustrasi. Tidak hanya kebutuhan yang spesifik, namun mereka juga memiliki keterbatasan waktu dalam belajar. Nha Carrot Academy memberikan solusi melalui program Illustration Faculty – Intensive. Nha apakah program ini cocok buat kamu?

intens 4

Program Fast Fact:
1. Program ini didesain untuk semua usia dari usia 6 tahun hingga usia mahasiswa/umum/karyawan.
Apabila kamu sedang mempersiapkan portfolio, sedang mempersiapkan diri untuk melanjutkan kuliah di bidang seni atau jurusan lain yang mempersyaratkan skill ilustrasi, kelas ini sangat sesuai untuk kamu.

2. Ingin belajar ilustrasi secepatnya dan tidak bisa mengikuti sistem quota dan jadwal kelas Short Course Regular, maka kelas ini adalah pilihan yang tepat.

3. Ingin menghabiskan libur waktu luang atau libur panjang dengan belajar ilustrasi sebelum kembali ke aktivitas rutin.

4. Sistem belajar private 1 mentor untuk 1 siswa. Dengan sistem ini maka siswa akan mendapatkan bimbingan penuh selama 45 menit sehingga penyampaian materi menjadi lebih optimal.

5. Durasi belajar yang dipadatkan menjadi 45 menit dalam 1 sesi.

6. Jumlah sesi yang fleksibel. Siswa bisa mengambil 2 sesi dalam 1 hari dan jumlah pertemuan bisa diambil 1-5 hari dalam seminggu.
Kelas Illustration Faculty – Intensive menyediakan jadwal dari hari Senin – Jumat (sabtu tidak ada jadwal intensive). Jam belajar antara jam 10.00-17.00

7. Kelas bisa mulai kapan saja tanpa menunggu quota.

8. Bisa memilih modul yang dipelajari. Materi dibagi dalam modul-modul, di mana 1 modul tercakup dalam 12 sesi. Jadi sebaiknya mengambil minimal 12 sesi. 1 Modul pertama adalah materi wajib Essentials. Berikutnya tiap 12 sesi selesai, siswa harus menyelesaikan 1 artwork sebagai tugas akhir modul untuk menjadi bahan evaluasi, apabila dinilai memenuhi penilaian, akan mendapatkan sertifikat.

intens 3

Apa keuntungan mengambil kelas ini?
Apabila kamu orang yang cepat belajar, kelas ini akan mengoptimalkan pencapaian belajar karena kamu bisa request materi lanjutan apabila materi sebelumnya telah dikuasai dengan baik. Jadi sangat disarankan untuk untuk memanfaatkan waktu secara efisien dengan memanfaatkan waktu yang dipadatkan dengan sebaik-baik. Kerjakan tugas yang diberikan untuk dikerjakan di rumah agar di sesi selanjutnya bisa belajar materi baru.

Bisa menyesuaikan materi sesuai ketertarikan, karena setelah modul essentials selesai diambil, kamu bisa mengambil modul berikutnya sesuai ketertarikan dalam ilustrasi. Misalnya setelah siswa berhasil menyelesaikan modul essentials ingin belajar tentang ilustrasi yang berhubungan dengan landscape (misalnya tertarik dengan arsitektur) maka modul berikutnya akan membahas hal-hal yang berhubungan dengan minat dan ketertarikan tersebut.

Nha, bagaimana cara daftar kelas Illustration Faculty – Intensive.

1. Silakan daftar, bisa di tempat atau online dengan mengisi Form registrasi di sini. Isi di kolom keterangan, range jadwal yang bisa diambil dan jumlah hari yang akan diikuti dalam 1 minggu. Misal jadwalnya bebas, maka kami akan mengatur jadwal sesuai ketersediaan
2. Tunggu email balasan yang akan mencantumkan keterangan pembayaran progran dan rencana jadwal yang telah disesuaikan dengan ketersediaan instruktur.
3. Melakukan pembayaran minimal 2 hari sebelum kelas dimulai.
4. Selamat datang di Carrot Academy.

Illustration Faculty – Intensive, mengerti kebutuhan belajar ilustrasi kamu.

intens 5

intensive

Tags:

Leave a Comment

Open chat
Ada yang bisa kami bantu?