Sering banget ada perdebatan sengit antar Artist Ilustrasi. Perdebatan tentang penggunaan alat perang yang mereka gunakan. Perdebatan yang tak kunjung berakhir ini menginspirasi team Carrot Academy untuk mendemonstrasikan tentang penggunaan alat tersebut serta memberikan review mengenai kelebihan dan kekurangan dari masing-masing alat.
Dari kubu Artist pemuja pensil mekanik, team Carrot Academy menarik kesimpulan bahwa:
a. Keuntungan
Kuntungan Pensil Mekanik salah satunya adalah kita tidak perlu meraut, karena kata seorang Artist waktu yang digunakan untuk meraut seharusnya bisa digunakan untuk menggambar. Dari sisi Artist lainnya meraut pensil bisa membuat ide hilang.
Keuntungan kedua adalah, pensil mekanik sangat enak dan lebih efisien untuk Detailing dan Lining.
b. Kerugian
Kerugian yang sangat dirasakan bagi pemuja Pensil Mekanik adalah ketika mereka diharuskan membuat arsiran. Dengan ukuran graphite yang terbilang sangat kecil, sangat tidak efisien juga digunakan untuk membuat arsiran dalam skala yang besar.
Kesimpulan yang dapat ditarik dari Pensil Raut adalah:
a. Keuntungan
Keuntungan pertama, seorang Artist pemuja Pensil Raut mengatakan bahwa Pensil Raut itu lebih tradisional, dan tradisional itu lebih Artistik. Selain tradisional harga pensil raut terbilang sangat murah ketimbang pensil mekanik. Dengan harga ISI Pensil Mekanik, bisa digunakan untuk membeli sebuah Pensil Raut.
Keuntungan lainnya adalah Pensil Raut merajai dalam bidang Mengarsir. Kenapa, karena hanya dengan memiringkan pensil dengan kemiringan tertentu kita bisa membuat arsiran dalam skala yang besar dalam waktu yang singkat. Beda halnya jika mengarsir dengan Pensil Mekanik. Selain itu seorang Artist pernah mengatakan, suara dan bau pensil ketika meraut adalah sebuah keindahan. Dan ketika kita meraut kita bisa memikirkan ide-ide lainnya.
b. Kerugian
Kerugian yang dirasakan oleh pemuja Pensil Raut adalah, kita diaruskan untuk meraut ketika harus membuat detail dan lining, karena ketika pensil tumpul dan ujungnya sudah tidak runcing bisa membuat beda ukuran garis ketika pensil masih runcing.
Kerugian lainnya Artist diwajibkan membawa rautan atau benda Tajam untuk meraut pensil.
Dari data yang telah dikumpulkan oleh Team Carrot Academy, bisa ditarik kesimpulan bahwa
a. Pensil Mekanik Unggul dalam ke-efektifan waktu ketika detailing dan lining
b. Pensil Raut unggul dalam hal arsiran dan harga
Atau mau lihat langsung demonya?
–
Berikan alasannya dalam bentuk komentar yang sopan dan bagus!!
Seperti biasa “Selamat Menggambar!.”
Words by: Team Carrot Academy
You must be logged in to post a comment.
I am really delighted to glance at this weblog posts which consists of tons of valuable data, thanks for providing
these kinds of statistics.
Kalau ngegambar anime aku setujunya pakai pensil mekanik… soalnya lebih mudah di hapus kalau pensil raut kadang jadi tumpul
kalau aku pilih keduanya, pensil raut buat bagian ngeshading dan ngesketsa karena lebih gampang dihapus dan kalau pensil mekanik buat ngeliningnya :3
Kalau saya menggunakan kedua nya, dan tidak menghilangkan esensi dari 2 hal tersebut, masing masing memiliki keunggulan dan kekurangan nya, dan memiliki kelebihan untuk menutupi kekurangannya tersebut