Type to search

2 Rahasia agar Konsisten dalam Menggambar!

Share

Konsisten adalah kemampuan untuk melakukan suatu hal yang kita sukai atau penting bagi kita secara teratur dan terus menerus secara suka rela, salah satunya menggambar atau menciptakjan karya. Konsisten dalam menggambar atau berkarya bisa menjadi sebuah tantangan besar bagi sebagian besar artist apa lagi pemula. Sebelum kita buka rahasia cara agar konsisten dalam menggambar, kita harus tahu apa penyebab sulitnya untuk menjadi konsisten.

Kemampuan artist untuk menjadi konsisten dipengaruhi beberapa hal antara lain:
1. Standar atau target yang tidak jelas. Kita jadi sulit menentukan seberapa besar effort yang kita berikan atau seberapa besar pencapaian kita dalam berkarya.
2. Kurangnya rasa tanggung jawab. Sehingga membuat artist merasa kurang memiliki keinginan untuk menjaga kebiasaan baik dalam menggambar.
3. Menggantungkan proses berkarya pada mood. Karena mood tiap manusia selalu berubah-ubah tentu saja jika kita menggantungkan proses berkarya pada mood kita akan menjadi tidak konsisten.
4. Cognitive bias. Sebuah istilah yang artinya adalah “kesalahan di otak kita” dalam mengolah informasi yang mempengaruhi kita mengambil keputusan untuk menjaga konsistensi. Penyebabnya bisa karena kita tidak bisa menunda kesenangan, tergoda distraksi dan lain-lain.

Nha dari 4 penyebab tadi kira-kira mana yang relate dengan yang kalian alami? Kabar baiknya adalah konsistensi itu sebuah hal yang bisa dilatih dan dikembangkan dan semua pasti akan melewati fase-fase ini. Konsisten itu hanya akan sulit di awal saja, setelah kita terbiasa bahkan kita akan merasa bersalah jika tidak mnelakukannya. Ada 2 latihan dalam menggambar yang bisa kalian lakukan agar kalian bisa konsisten dalam menggambar. Teknik yang akan kita pelajari ini menggabungkan kekuatan pikiran dan tindakan. Kita harus mengerahkan kekuatan pikiran kita yaitu TEKAD dan memaksa tubuh kita untuk melakukan TINDAKAN.



1. WAKTU YANG SAMA.
Cara pertama, ketika kita akan melakukan sebuah kebiasaan baru lakukan di waktu dan jam yang sama. Dengan melakukan di waktu yang sama otak kita lebih mudah untuk mengingat kebiasaan baru ini. Misalnya bisa menentukan untuk membuat jadwal baru menggambar setiap jam 9 malam. Lakukan setiap hari di jam yang sama. Jangan tergoda untuk mempercepat atau menundanya. Kemampuan menahan godaan untuk mempercepat atau menunda aktivitas menggambar kita ini akan menjadi sebuah latihan penting yang membentuk konsistensi kita. Kita bisa menggunakan alarm sebagai reminder untuk membantu mengingat tugas ini. Jika perlu berikan punishment pada diri kita jika melanggar aturan yang kita buat.

2. JANGAN LAMA-LAMA!
Cara kedua, jangan lama-lama. Bahkan setengah jam pun cukup bagus jika dilakukan secara rutin setiap hari. Kunci dari aturan ini adalah melatih kita untuk berkarya secara efisien. Bisa saja kita menghabiskan waktu berjam-jam untuk menggambar, namun saat mood kita buruk kita bisa tidak menggambar apapun berhari-hari. Nah dengan waktu yang sedikit namun teratur ini kita akan melatih otak kita untuk bekerja dengan mengabaikan MOOD dan memanfaatkan serta waktu yang singkat secara EFISIEN. Dengan waktu yang singkat kita akan merasa waktu ini berharga dan terpacu untuk membuang semua distraksi seperti mencari-cari playlist, membuat indomie dll agar tidak menyia-nyiakan waktu.

Nah itulah 2 rahasia untuk memulai membentuk kebiasaan yang konsisten dalam menggambar. Selamat mencoba dan terus BERKARYA.

(CA/BP)

Tags:

Leave a Comment

Open chat
Ada yang bisa kami bantu?