Type to search

4 Inspirasi dari Film Animasi JUMBO!

4 Inspirasi dari Film Animasi JUMBO!

Share

Setelah penantian lebih dari 5 tahun, JUMBO, film animasi musikal Indonesia yang disutradarai oleh Ryan Adriandhy dari rumah produksi Visinema  tayang pada 31 Maret 2025.
Inilah 4 Inspirasi yang bisa didapatkan dari film JUMBO!.



1. Gebrakan Animasi Indonesia

Film ini menjadi nafas segar bagi dunia film animasi Indonesia yang masih bisa dihitung dengan jari dalam berproduksi. Dengan trailer yang terlihat artistik dan banyak review positif, CEO Visinema Film Harry B. Salim menjamin kualitas Jumbo tidak kalah dengan film animasi besar luar negeri dan berharap Jumbo mampu menjadi IP yang mendunia.

2. Mengangkat Pesan Moral Kuat

“Jumbo” mengangkat tema bully pada karakter utama Don yang diremehkan karena berbadan besar. Don tidak melawan bully dengan merubah dirinya mengikuti perundungannya, namun memilih membuat hal besar dengan mengikuti sebuah pentas dongeng. Sebuah sudut pandang perlawanan bully yang sangat menarik.

3. Mimpi Besar Terwujud

Di usia 4 tahun sutradara Jumbo Ryan Adriandhy pertama kali menonton film Lion King dan bermimpi bisa membuat film animasi. Dikerjakan selama 5 tahun dan melibatkan 420 ++ pekerja kreatif, sutradara dan animator Ryan Adriandhy sangat serius menjadikan Jumbo mampu bicara di kancah global dan 17 negara siap menayangkannya secara serentak.

4. Menggandeng Concept Artist Handal

Ryan Adriadhy yang hobi menggambar menggarap konsep film Jumbo dengan menggandeng konsep artist Indonesia yang handal. Studio Caravan menjadi tim concept art dengan  lead artist @_pekoponjin_ dan @sendry___ . Sendry adalah alumnus Carrot Academy yang telah bberkecimpung lama di industri ilustrasi. Wah tentu saja pencapaian ini sangat menginspirasi!

Semoga JUMBO bisa memberi warna baru bagi dunia film animasi Indonesia dan DUNIA! Yang pasti film JUMBO akan memberi inspirasi bagi mereka yang memiliki passion di dunia seni visual untuk terus berkarya!
(BP/CA)

Tags:

Leave a Comment